BeritaPelatihan

Perangkat Ajar Terdiri dari Apa Saja? Berikut Penjelasannya

Dalam hal perangkat pembelajaran, pendidik memiliki kebebasan untuk membuat sendiri, memilih, dan memodifikasi perangkat yang tersedia sesuai dengan konteks, karakteristik, dan kebutuhan peserta didik. Pemerintah menyediakan berbagai perangkat pembelajaran untuk membantu pendidik yang memerlukan referensi atau inspirasi dalam pengajaran.

Prinsip Penyusunan Perangkat Ajar

1. Perangkat ajar dirancang agar dapat digunakan langsung oleh guru

– Praktis dan aplikatif, menekankan “bagaimana melakukannya” daripada “mengapa melakukannya”

– Tujuan pembelajaran dan langkah-langkah pelaksanaan yang konkret dan logis, mudah diikuti

2. Lengkap dan tidak memerlukan banyak interpretasi

– Semua informasi dan langkah-langkah disediakan secara lengkap

– Langkah-langkah konkret, hindari asumsi bahwa guru akan memahami hal-hal yang abstrak

– Hindari jargon; untuk istilah-istilah penting, sediakan glosarium

3. Jelas sasarannya (level guru, jenis sekolah, dsb.)

Tidak semua perangkat ajar cocok untuk setiap guru. Sebutkan sarana-prasarana, kompetensi guru, biaya, serta informasi lain yang dibutuhkan untuk membantu guru dalam memutuskan penggunaan perangkat ajar tersebut

4. Sesuai dengan kurikulum

– Mengacu pada capaian pembelajaran dan tujuan pembelajaran dari kurikulum merdeka

– Mengarah pada kemampuan berpikir tingkat tinggi (HOTS) dan penguatan kompetensi

Perangkat ajar yang dibuat harus berpusat pada siswa dan disesuaikan dengan tahap kemampuan masing-masing siswa. Jelaskan bagaimana kegiatan belajar dan asesmen bisa dimodifikasi dan divariasikan sesuai kebutuhan individu siswa

Tingkatkan Literasi, Info Pendidikan dan Diklat Bersertifikat 32JP gratis melalui Channel telegram “Info Diklat Gratis” link berikut      https://t.me/infofreediklat32JP

Info Honorer,Tunjangan dan Sertifikasi melalui Channel telegram “Portal Berita Guru link berikut      https://t.me/PortalBeritaGuru

Shares: